Samsung Galaxy Tab S7 Plus merupakan salah satu produk keluaran perusahaan raksasa teknologi yaitu Samsung. Pasalnya produk tersebut dirilis di tahun 2020 dengan harga awalnya 649.99 dollar AS.

Galaxy Tab S7+ adalah salah satu tablet Android di tahun 2020 yang tercanggih. Mempunyai kinerja yang begitu kencang, S Pen, dan mode Dex  hampir sama tampilan sebuah laptop. Sehingga membuat tablet tersebut bisa melakukan berbagai kegiatan secara baik. Jika Anda tertarik membeli, maka Anda wajib untuk menyimak ulasan berikut ini.

Samsung Galaxy Tab S7 Plus
www.samsung.com

Spesifikasi Samsung Galaxy Tab S7 Plus

Tablet adalah salah satu alat elektronik yang bisa Anda gunakan untuk tempur dengan powerful guna menunjang sejumlah kegiatan sehari-hari. Untuk itu, berikut ini spesifikasi tablet premium serta tercanggih keluaran brand Samsung.

Desain

Galaxy Tab S7+ mempunyai desain yang mirip seperti sebelumnya, yaitu Galaxy S6. Tablet tersebut memakai material aluminium pada bagian belakang serta sisinya. Untuk bagian sisinya memakai permukaan sandblasted yang akan membuat Anda merasa lebih nyaman ketika memegangnya.

Kemudian untuk bagian bawahnya terdapat pogi oin guna memasang aksesoris untuk keyboard. Sementara, untuk bagian belakangnya, Samsung mengusung adanya sentuhan yang sedikit berbeda dari sebelumnya. Bagian atasnya terdapat strip kaca yang sejajar dengan kamera serta logo.

Fungsi dari strip kaca yaitu untuk menempelkan SPen dan melakukan isi ulang. Pada tablet tersebut, S Pen akan terisi saat dibagian ujungnya menghadap ke kamera. Sehingga ketika Anda Meletakkannya, Anda perlu membenahi posisi supaya dapat terisi.

Ukuran tablet tersebut termasuk besar yaitu 13 inch. Walaupun ukurannya lebar namun masih tipis. Untuk ketebalan nya yaitu 5.7 mm. Anda dapat memegangnya secara nyaman ketika Anda pakai.

Mempunyai bobot 575 gram, tablet flagship tersebut termasuk ringan untuk Anda jinjing hanya memakai satu tangan. Namun dalam pengoperasiannya tidak direkomendasi menggunakan tangan dalam waktu yang lama.

Performa

Performa dari tablet keluaran Samsung tersebut mempunyai performa yang kencang. Dengan menggunakan RAM 8 GB serta chipset Snapdragon 865+. Bahkan untuk memori internalnya sebesar 256 GB. Sehingga Anda bisa melakukan kegiatan banyak hal secara mudah.

Saat Anda menjalankan dengan memakai mode DeX dengan sejumlah aplikasi. Maka tablet tersebut bisa melibasnya secara mudah. Kemudian mengakses Chrome menggunakan mode desktop dapat Anda lakukan dengan begitu lancar.

Bagi Anda Pecinta game, Anda bisa bermain menggunakan tablet tersebut. Namun, terdapat sejumlah game Anda membutuhkan aksesoris tambahan. Antara lainnya seperti gamepad Bluetooth.

Berbicara mengenai layarnya, Samsung Tab S7+ memakai panel super AMOLED yang bisa mencapai 120 Hz pada refresh rate. Sehingga untuk sajian warnanya cukup tajam.

Fitur Unggulan

Samsung Galaxy Tab S7 Plus mempunyai sejumlah fitur unggulan. Salah satunya S Pen yang latensinya telah adanya peningkatan hingga 9 ms dari generasi pendahulunya. Dikombinasikan dengan layar yang mempunyai refresh rate hingga 120 Hz, goresan S Pen sama seperti menulis pada kertas sungguhan.